Fungsi kirim email di situs

Anda punya form disitus anda yang dikirim ke alamat email tapi tidak pernah sampai? Bila ya maka bacalah tutorial ini.

Untuk kestabilan server SingCat dan kenyamanan bersama pelanggan SingCat maka kami men-disable fungsi PHP mail() dan memblokir pengiriman email oleh user nobody. Sehingga hanya pelanggan SingCat yang sah saja bisa mengirim email dan menggunakan SMTP server dengan username/password email account yang benar. Hal ini demi mencegah para spammer mengeksploitasi Server SingCat dan situs anda dengan mengirimkan email / komentar yang tidak berhubungan (email spam).

Di beberapa script open source yang terkenal (spt Joomla/Wordpress) sudah tersedia opsi/plugin tersebut. Berikut caranya:

1. Buat dulu email account yang anda gunakan untuk proses pengiriman email di cPanel. (Mail > Email Accounts)

2. Jika account email tersebut hanya untuk mengirim email keluar dan anda tidak berharap ada yang kirim pesan ke account tersebut, maka aktifkanlah SpamAssassin untuk meminimalisir spam. (Mail > SpamAssassin, klik Enable Spam dan Auto-Delete Spam)

3. Untuk Joomla, masuk ke menu Administrator > Global Configuration > Mail Settings. Pilih SMTP server pada kolom Mailer. Masukan email account@domain.com di kolom SMTP Username, password di kolom SMTP Password dan SMTP Authentication di pilih Yes

4. Untuk Wordpress, anda harus install plugin bernama wp-mail-smtp di http://wordpress.org/extend/plugins/wp-mail-smtp/
Setelah instalasi, konfigure plugin tersebut dengan username dan password email yang sudah anda buat sebelumnya.

5. Untuk script Open source lainnya, harap konsultasikan dengan pengguna script lainnya. Dikarenakan banyaknya script Open Source, Singcat tidak bisa memberi contoh satu-persatu.

6. Sedangkan untuk anda, web-developer / yang membuat situs anda sendiri. Anda bisa menggunakan XpertMailer class yang terdapat di http://xpertmailer.com/ download versi terakhir dan upload di situs anda. Dan lakukan sedikit modifikasi di script anda. Contoh dapat dilihat di http://xpertmailer.com/examples.php

 

Berikut adalah contoh penggunaan XpertMailer, harap disesuaikan dengan script, account email dan domain anda

 

< ? php
define('DISPLAY_XPM4_ERRORS', true); // display XPM4 errors
require_once '/xpm4/MAIL.php'; // path to 'MAIL.php' file from XPM4 package

$m = new MAIL; // initialize MAIL class
$m->From('support@singcat.com'); // set from address
$m->AddTo('client@destination.net'); // add to address
$m->Subject('Hello World!'); // set subject
$m->Text('Text message.'); // set text message

// connect to MTA server 'smtp.hostname.net' port '25' with authentication: 'username'/'password'
$c = $m->Connect('mail.singcat.com', 25, 'support@singcat.com', 'password') or die(print_r($m->Result));

// send mail relay using the '$c' resource connection
echo $m->Send($c) ? 'Mail sent !' : 'Error !';

$m->Disconnect(); // disconnect from server
print_r($m->History); // optional, for debugging

?>

  • 5 Users Found This Useful
Was this answer helpful?

Related Articles

Cara meredirect website ke URL tertentu

Ada beberapa cara untuk meredirect/forward halaman website ke URL tertentu, salah satunya adalah...

Tidak bisa akses website

1. Jika anda tidak bisa mengakses website anda, mohon anda check di http://host-tracker.com/ di...

Akses Database MySQL di Server

Bagi yang memerlukan database MySQL untuk penyimpanan data dan koneksi dari script PHP, maka anda...

Pendaftaran Website ke Search Engine

  Dibawah ini adalah link-link untuk pendaftaran Website anda ke Search Engine: Google...

Internal Server Error

Jika situs anda muncul error seperti ini:...

Powered by WHMCompleteSolution